KARAWANG CENTER -Seorang pria inisial T yang berprofesi sebagai juru parkir di Pasar Rengasdengklok, Kecamatan Rengasdengklok, Kabupaten Karawang jadi korban penusukan pada Sabtu (26/11/2022).
Amir (50), seorang saksi di Pasar Rengasdengklok mengatakan, awalnya para pelaku yang berjumlah dua orang mendatangi juru parkir tersebut pagi hari.
“Awalnya mereka datang minta duit, itu pagi sekitar jam 8 kalau nggak salah. Tapi nggak dikasih sama korban. Terus datang lagi siang sekitar jam 12,” kata Amir, saat dikonfirmasi, Sabtu (26/11/2022) petang.
Kedatangannya pada tengah hari tersebut, masih melakukan serupa. Para pelaku meminta sejumlah uang. Bagian tubuh korban kemudian ditusuk pelaku pada bagian perut.
“Minta uang, mungkin buat jatah biasa, tapi tidak diberi oleh korban, akhirnya mereka marah, cekcok, lalu menusuk korban,” kata dia.
Kanit Reskrim Polsek Rengasdengklok Ipda Iwan Budijanto, membenarkan peristiwa penusukan tersebut. Korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum (RSU) Proklamasi Rengasdengklok, namun harus dirujuk ke RS lain.
“Iya benar kami terima laporan itu, korban kami larikan ke RSU Proklamasi tapi karena luka tusukannya cukup parah, dirujuk ke RSUD Karawang,” ujar Iwan.
Iwan mengungkap satu pelaku sudah diamankan. Sedangkan pelaku lain masih dalam pengejaran pihak kepolisian, “Pelaku satu orang kami amankan, tapi masih dalam proses pemeriksaan saksi-saksi, untuk pelaku belum dimintai keterangan,” imbuhnya.
Dikonfirmasi terpisah, Kasat Reskrim Polres Karawang AKP Arief Bastomy menambahkan, keluarga korban membuat laporan di Polsek Rengasdengklok, namun penanganan dilakukan oleh Polsek dan Polres.
“Korban satu orang berinisial T, motifnya masih kami dalami. Korban kini juga tengah dirawat, semoga korban bisa segera sembuh agar bisa dimintai keterangan,” kata Tomy.
Mengenai pelaku, pihaknya membenarkan bahwa sudah ada satu orang yang diamankan. “Baru satu orang, pelaku lain masih dalam pengejaran, nanti kami infokan lagi,” pungkasnya.
(orb/orb)
Penulis : Irvan Maulana