KARAWANG CENTER – Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana melepas 472 calon jemaah haji dari daerahnya pada 30 Mei 2023 di lapangan Yonif 305/Tengkorak, Telukjambe Timur, Karawang.
Diketahui, 472 calon jemaah haji asal Karawang terebut tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 18 diberangkatkan ke Tanah Suci Mekah.
“Sore ini kita telah melepas 472 orang calon jamaah haji dan 8 orang petugas. Besok, semuanya akan diterbangkan ke tanah suci.” tulis Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana dalam unggahan akun instagram pribadinya @cellicanurrachadiana.
Cellica Nurrachadiana menurutkan, Karawang sendiri mendapat kuota jamaah haji dan petugas haji sebanyak 2.134 orang dan akan dibagi dalam enam kelompok terbang.
“Insyaallah pemberangkatan ini adalah awal dari ibadah yang panjang, gunakanlah waktu selama 40hari itu untuk memperbanyak ibadah, zikir, doa, bersedekah dan tawakal.” tulisnya.
Selain itu, perempuan nomor satu di Kabupaten Karawang ini juga berpesan kepada seluruh jamaah haji untuk selalu menjaga kesehatan mengingat ibadah haji adalah ibadah lahir yang memerlukan fisik yang sehat, kuat dan prima. Sehingga rangkaian kegiatan ibadah haji bisa ditunaikan dengan sempurna.
“Doa kami semua bersama seluruh masyarakat karawang semoga para calon jamaah haji diterima menjadi haji yang mabrur dan bisa kembali ke tanah air dengan membawa segala kebaikan dan keberkahan.” tutupnya.***